Polres Kuningan Polda Jabar – Bhabinkamtibmas Polsek Ciawigebang, Bripka Mulyadi dan Bripka Hendri Priyono, melaksanakan kegiatan patroli malam untuk menyambangi ibu-ibu warga Desa Ciputat, Kecamatan Ciawigebang, Kabupaten Kuningan. Kegiatan ini bertujuan untuk mengetahui perkembangan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di wilayah tersebut, serta menyampaikan himbauan kamtibmas. Minggu (20/10/2024)
Dalam patroli ini, petugas mengajak warga untuk bersama-sama menjaga kondusifitas lingkungan menjelang Pilkada serentak 2024. Kapolres Kuningan, AKBP Willy Andrian, S.H., S.I.K., melalui Kapolsek Ciawigebang, AKP Dani Supriadi, S.H., menekankan pentingnya peran serta masyarakat dalam menjaga keamanan dan ketertiban, terutama di saat menjelang pesta demokrasi.
“Kami berharap dengan adanya patroli ini, warga bisa lebih sadar akan pentingnya menjaga keamanan di lingkungan mereka. Mari bersama-sama kita ciptakan situasi yang aman dan kondusif,” ungkap AKP Dani Supriadi.
Patroli ini merupakan bagian dari upaya kepolisian untuk memastikan keamanan dan ketertiban masyarakat dalam rangka menciptakan suasana yang aman dan nyaman menjelang pemilu.
Polres Kuningan, Kuningan, Kapolres Kuningan, Polda Jabar